Resep Nasi Kuning Ricecooker Lezat dan Praktis - Nasi Kuning termasuk dalam salah satu kuliner khas Indonesia yang sering kita jumpai. Olahan dari beras yang satu ini memang cukup banyak diminati masyarakat dari Sabang sampai Merauke. Belum ada yang tau pasti dari mana asal dari nasi kuning, tapi banyak yang berpendapat bahwa Nasi Kuning ini berasal dari daerah Jawa.
Nasi Kuning ini memang berbeda dengan nasi putih biasa, dari segi warna pun sudah jelas terlihat berbeda, warnanya kuning seperti namanya dan rasanya lebih gurih dibandingkan dengan nasi biasa. Nasi kuning dibuat dari beras yang dimasak bersama santan, rempah-rempah dan kunyit tentunya untuk menciptakan warna kuningnya. Oleh karena itu nasi kuning tetap terasa nikmat dan gurih walaupun kita memakannya tanpa lauk.
Pada jaman sekarang ini kita sudah sering menjumpai nasi kuning di pasaran, berbeda dengan jaman dahulu. Ada filosofi tersendiri dari nasi kuning. Dalam tradisi Indonesia warna nasi yang kuning melambangkan gunung emas yang bermakna kejayaan, kemakmuran serta moral yang luhur. Oleh sebab itunasi kuning sering disajikan di moment-moment penting seperti tasyakuran dan moment-moment bahagia lainnya seperti kelahira, pernikahan atau tunangan. Didaerah Bali nasi kuning dijadikan sajian pada upacara kuningan, sebab warna kuning di Bali termasuk dalam empat warna yang dikeramatkan.
Tidak perlu menunggu acara penting untuk menikmati nasi kuning. Bunda bisa menyajikan nasi kuning kapanpun untuk keluarga tersayang. Bisa juga memasak nasi kuning untuk sarapan, tidak usah khawatir ribet atau terburu-buru kalau masak nasi kuning di pagi hari, Kali ini saya akan berbagi Resep Nasi Kuning Ricecooker Lezat dan Praktis. Kalau anak-anak susah disuruh sarapan dipagi hari coba ganti nasi putih biasa dengan nasi kuning. Pasti anak-anak akan lebih tertarik, dan tidak melewatkan yang namanya sarapan karena sarapan sangat penting dan hukumnya wajib, jadi jangan sampai bunda dan keluarga melewatkannya.
Resep Nasi Kuning Ricecooker Lezat dan Praktis
Resep Nasi Kuning Ricecooker Lezat dan Praktis |
Bahan-bahan Untuk Membuat Nasi Kuning:
- 1 liter beras
- 1 bungkus santan instan/ santan kelapa parut 1/2 butir kelapa
- 3 lembar daun salam
- 1 batang sereh, digeprek
- 3cm kunyit, diparut dan peras airnya
- Kadu ayam bubuk secukupnya
- Air secukupnya
Cara Membuat Nasi Kuning:
- Cuci terlebih dahulu beras yang sudah disiapkan
- Masukan kedalam panci ricecooker, tambahkan santan, daun salam, sereh, perasan kunyit, kaldu ayam dan air secukupnya.
- Aduk sambil ratakan permukaan beras.
- Ukur airnya seperti kita memasak nasi biasa, kira-kira kedalaman air satu ruas jari telunjuk.
- Masak sampai matang.
Untuk penyajiannya kita bisa tambahkan telur dadar, abon, kering tempe, ayam, mie goreng atau bisa disesuaikan dengan kesukaan keluarga. Bagaimana? Sangat praktis kan membuatnya? Demikian Resep Nasi Kuning Ricecooker Lezat dan Praktis. Jangan lupa baca juga Resep Nasi Uduk Ricecooker Praktis dan Enak untuk kreasi olahan nasi lainnya. Terimakasih dan selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar