Resep Brownies Milo Kukus Praktis - Roti empuk dengan rasa coklatnya yang khas dan kelembutannya yang membuat lidah kita bergoyang apalagi kalau bukan brownies. Brown atau dalam bahasa Indonesia berarti coklat, nies yang kata anak alay artinya manis jadi brownies itu kue coklat yang manis. Sebenarnya bukan begitu arti kata brownies yang sebenarnya. Tapi kurang lebih mirip-mirip seperti itu lah. Kalau kita mendengar kata brownies pasti yang kita pikirkan adalah kue coklat yang lembut dan manis.
Kue brownies bukanlah kue yang berasal dari negara kita. Belum diketahui darimana asal usul kue ini tapi yang jelas kue ini sudah mendunia, di Indonesia pun banyak sekali yang menyukai kue yang satu ini. Bahkan sudah banyak pengusaha meraih kesuksesannya dengan bisnis menjual kue ini, yang sangat terkenal yaitu Brownies Amanda, outletnya sudah ada hampir di setiap kota besar di Indonesia.
Memang dari segi rasa Brownies sedikit berbeda dengan kue yang lain, rasanya lebih pekat dan lebih manis karena pembuatannya pun menggunakan coklat ekstra atau lebih banyak dari kue-kue lain. Untuk anda pecinta manis sudah pasti sangat menyukai kue ini, tapi saya sarankan jangan terlalu banyak mengkonsumsi yang manis-manis karena resiko terkena diabetes juga pasti besar.
Resep Brownies sekarang ini sudah banyak sekali dikomninasikan dengan bahan lainnya, jadi membuat brownies tidak melulu menggunakan coklat saja. Ada yang membuat brownies dengan kombinasi pandan dan jadilah brownies pandan, ada juga yang mencampurnya dengan bahan lainnya seperti yang akan kita buat kali ini, saya akan membagikan resep brownies dengan campuran bahan lainnya yaitu milo. Memang produk susu yang satu ini mempunyai banyak penggemar, bnah dari situlah muncul ide membuat brownies dari bahan yang banyak disukai. Untuk Resep Brownies Milo Kukus Praktis kali ini saya menggunakan cara yang sangat simple, membuatnya tanpa menggunakan mixer dan timbangan, untuk takaran bahannya saya hanya menggunakan sendok makan. Penasaran kan? Yuk kepoin Resep Brownies Milo Kukus Praktis berikut ini.
Resep Brownies Milo Kukus Praktis |
Bahan-bahan Untuk Membuat Brownies Milo:
- 2 butir telur
- 5 sdm tepung terigu
- 5 sdm gula pasir
- 5 sendok makan mentega, cairkan
- 2 sdm coklat bubuk
- 1 sachet Milo
- 1 sachet susu kental manis coklat
- 1/2 sdt baking powder
Cara Membuat Brownies Milo:
- Campurkan tepung terigu, baking powder, coklat bubuk dan milo, aduk sampai rata kemudian sisihkan.
- Kocok lepas telur dan gula pasir, kocok hingga rata dan berbusa.
- Masukan bahan kering yang sudah dicampur tadi kedalam kocokan telur aduk sampai rata, sampai tidak ada lagi gumpalan.
- Tambahkan susu kental manis dan mentega cair. Aduk sampai benar-benar rata agar saat dikukus matang sempurna.
- Panaskan panci kukusan dengan api sedang, bungkus tutup panci dengan kain bersih agar pada saat mengukus uapnya tidak menetes ke adonan.
- Siapkan loyang, olesi dengan mentega dan taburi sedikit tepung.
- Tuangkan adoanan kedalam loyang, kukus kurang lebih 30 menit sampai matang. Lakukan tes tusuk, jika tidak lengket berarti sudah matang.
- Angkat dan keluarkan dari loyang.
Mudah sekali bukan membuatnya, agar lebih menarik anda bisa menambahka toping keju atau lainnya sesuai selera. Untuk anda yang suka dengan milo, pasti menyukai brownies yang satu ini. Demikian Resep Brownies Milo Kukus Praktis, jangan lupa baca juga Resep Donat Ubi Ungu Super Empuk yang bisa anda coba dirumah. Resep yang saya bagikan merupakan rsep yang paling praktis dan dapat dengan mudah anda buat dirumah. Terimakasih dan selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar